Home / Palu

Rabu, 16 April 2025 - 19:32 WIB

Full Senyum! Momen Pertemuan Hadianto Rasyid- Anwar Hafid Usai Diterpa Isu Renggang

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid melakukan kunjungan silaturahmi ke Kantor Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Rabu (16/04/2025)/Pemkot Palu

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid melakukan kunjungan silaturahmi ke Kantor Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Rabu (16/04/2025)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid melakukan kunjungan silaturahmi ke Kantor Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Rabu (16/04/2025).

Kunjungan itu bertujuan untuk bertemu langsung dengan Gubernur Sulteng, Anwar Hafid sekaligus mempererat koordinasi antar kedua pemimpin daerah.

Hadianto menyampaikan banyak isu strategis Kota Palu yang dibahas bersama gubernur, seperti pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK), sektor pertambangan, dan berbagai persoalan lainnya.

“Isu-isu yang notabene menjadi konsen Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah dan Pemerintah Kota Palu,” ujar Hadianto.

Baca juga  Buntut Aksi Tawuran, Untad Bakal Bekukan Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil dan Mesin

Pertemuan kali ini juga sekaligus menepis isu adanya kerenggangan hubungan antara keduanya.

Anwar Hafid menegaskan bahwa hubungannya dengan Hadianto Rasyid sangat baik dan penuh rasa kekeluargaan.

“Pak Wali ini saya kenal dan kami berteman sudah lama. Jadi kemarin itu seperti ayah yang kangen sama anaknya gitu,” ujarnya.

Anwar juga mengapresiasi kinerja Hadianto dalam membangun Kota Palu yang kini terus menunjukkan perkembangan positif.

Dirinya berharap sinergi antara Pemerintah Kota dan Pemerintah Sulawesi Tengah terus terjalin erat demi mewujudkan Kota Palu sebagai salah satu kota terbaik di Indonesia.

Baca juga  Asisten Setda Kota Palu Hadiri Apel Siaga Pengawasan Pilkada 2024

“Apalagi sekarang kita sama-sama bangun Kota Palu yang lebih baik, yang maju, dan menjadi salah satu kota terbaik di Indonesia di bawah kepemimpinan wali kota,” ungkap Anwar Hafid.

Diketahui, Anwar Hafid sebelumnya menyentil Hadianto karena jarang hadir dalam setiap agenda Pemprov Sulteng.

Hal itu disampaikan Anwar di hadapan Wamendagri, Bima Arya Sugiarto saat memberi sanbutan di acara Musrenbang RKPD pada 14 April 2024 lalu.

(Lam)

Share :

Baca Juga

Polisi terjunkan 749 personel amankan kegiatan jalan santai dari pasangan Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri dan Anwar Hafid-Reny Lamadjido/Ist

Palu

Ahmad Ali dan Anwar Hafid Sama-sama Gelar Jalan Santai Besok, Polisi Terjunkan 749 Personel
Perwakilan KPK gelar audiensi program oembersntsr korupsi di Gedung DPRD Palu Jl Moh Hatta, Kelurahan Lolu Utara, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Jumat (11/2/2022)/hariansulteng

Palu

Telat Kirim APBD 2021 ke Pusat, KPK Sentil Pemkot dan DPRD Palu
Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin membuka Turnamen Futsal Liga Ramadhan Tanamodindi Cup IV 2025, Rabu (13/03/2025)/Pemkot Palu

Olahraga

Digelar Dua Pekan, Turnamen Futsal Liga Ramadhan Tanamodindi Resmi Bergulir
Hujan lebat yang mengguyur Kawasan Palolo, Kabupaten Sigi sejak pagi hari, mengakibatkan sejumlah pohon tumbang menimpa kabel listrik/istimewa Vito Tafwidh Raharso

Palu

Diguyur Hujan Sejak Pagi Hari, 6 Wilayah di Sigi dan Poso Mati Lampu
Hadianto Rasyid memberikan sambutan saat mengembalikan berkas pendaftaran Pilwalkot Palu di Partai Perindo yang sedang menggelar rapat konsolidasi, Minggu (28/4/2024)/hariansulteng

Palu

Hadianto Rasyid Ungkap Pertemuan dengan Muhidin-Imelda Jelang Pilkada Kota Palu
Sejumlah pedagang Pasar Inpres Manonda mulai berjualan usai musibah kebakaran hebat beberapa waktu lalu, Selasa (19/4/2022)/hariansulteng

Palu

Belum Dapat Bantuan, Pedagang Korban Kebakaran Pasar Inpres Manonda Bangun Lapak dari Ngutang
Kabid EBT Dinas ESDM Sulteng, Sultanisah jadi pembicara di Festival Media Hijau di Taman Gor, Kota Palu, Senin (11/12/2023)/hariansulteng

Palu

Masalah Lahan hingga Minimnya Laporan Penggunaan Energi Jadi Hambatan Pengembangan EBT di Sulteng
KNPI Sulteng gelar talkshow bertajuk "Masa Depan Pertambangan Berkelanjutan: Peran Pemuda dalam Membangun Industri Hijau", di salah satu kafe di Kota Palu, Rabu (26/02/2025)/KNPI Sulteng

Palu

KNPI Sulteng Serukan Pemuda Ikut Aktif Awasi Kegiatan Pertambangan