HARIANSULTENG.COM, PALU – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke RSUD Anutapura di Jalan Kangkung, Kamis (4/5/2023).
Sidak tersebut dilakukan setelah menerima aduan salah seorang masyarakat via DM Instagram pribadi @hadiantorasyid mengenai kualitas layanan di RSUD Anutapura.
“Pelayanan semau-maunya mereka saja. Dari jam 8 ambil nomor antrean sampai jam 11.30 belum juga dilayani. Bukan tambah sembuh orang, tapi tambah sakit saja,” ujar masyarakat mengeluh via DM Instagram pribadi Hadianto.
Usai menerima laporan tersebut, Wali Kota Hadianto Rasyid datang dan menegur langsung direktur rumah sakit beserta jajaran agar sistem antrean diperbaiki.
“Jangan sampai kalah dengan klinik-klinik yang sudah menerapkan sistem antrean online yang sangat memudahkan warga berobat,” katanya.
Ia menekankan kepada pihak rumah sakit tidak boleh lagi masyarakat yang sedang sakit, disusahkan dengan harus menunggu lama untuk mendapatkan pelayanan.
“Kami berpeaan kepada seluruh masyarakat Kota Palu, jika masih ada aduan seperti ini, silahkan laporkan via media sosial atau website Lapor Wali Kota Palu,” kata Hadianto. (Mrj)