Home / Palu

Sabtu, 30 Maret 2024 - 22:09 WIB

Polda Sulteng-Disperindag Palu Sidak SPBU, Minta Warga Melapor Jika Ada Penyalahgunaan BBM

Polda Sulteng bersama Disperindag Kota Palu melakukan sidak ke sejumlah SPBU, Sabtu (29/3/2024)/Ist

Polda Sulteng bersama Disperindag Kota Palu melakukan sidak ke sejumlah SPBU, Sabtu (29/3/2024)/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Ditreskrimsus Polda Sulawesi Tengah (Sulteng) bersama instansi terkait melakukan inspeksi mendadak (sidak) di tiga SPBU di Kota Palu, Sabtu (29/3/2024).

Sidak ini dilakukan guna memastikan ketersediaan dan menjaga stabilitas harga bahan bakar minyak (BBM) di tengah bulan Ramadan dan menjelang Idulfitri 1445 Hijriah.

Adapun tiga SPBU yang ditinjau masing-masing berlokasi di Jalan Soekarno Hatta, Jalan Trans Sulawesi dan Jalan RE Martadinata.

“Kami bersama Disperindag Kota Palu melakukan pengecekan di SPBU untuk memastikan ketersediaan stok bahan BBM serta mengantisipasi adanya penyimpangan,” ujar Dirreskrimsus Polda Sulteng, Kombes Bagus Setiawan.

Baca juga  Polisi Bakal Amankan Lokasi Nobar Debat Publik Ketiga Pilgub Sulteng, Berikut Lokasinya

Dari hasil sidak di tiga SPBU, kepolisian bersama disperindag tidak menemukan adanya praktik penyimpangan dalam pengisian BBM.

Bagus memastikan pihaknya akan menindak tegas jika adanya praktik kecurangan seperti pengurangan takaran BBM dan penyimpangan lainnya.

“Harga BBM di semua SPBU yang kami sidak juga sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan oleh pemerintah,” katanya.

Dikatakan Bagus, sidak ini akan terus dilakukan secara berkala untuk memastikan ketersediaan dan kestabilan harga BBM di Sulteng jelang lebaran.

“Kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk tidak ragu melaporkan kepada aparat kepolisian jika menemukan praktik-praktik kecurangan di SPBU,” ucap Bagus.

Baca juga  Pemkot Palu Bakal Tambah 6.000 Lampu Penerangan, Hadianto Imbau Warga Tak Minta ke Caleg

Sementara itu, Kepala Disperindag Palu melalui pengawas kemetrologian ahli muda, Muhammad Fahrizal Taufik memastikan akan terus berkoordinasi dengan Polda Sulteng untuk mengawasi pendistribusian BBM di wilayah Kota Palu.

“Kami ingin memastikan masyarakat Kota Palu dapat terlayani dengan baik dan mendapatkan BBM dengan harga yang sesuai,” terang Fahrizal.

Fahrizal Taufik menambahkan, berdasarkan hasil monitoring Disperindag Kota Palu, stok BBM di Kota Palu saat ini aman hingga Idulfitri.

“Stok BBM di Kota Palu saat ini cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat hingga lebaran Idulfitri,” pungkasnya.

(Adr)

Share :

Baca Juga

Wakil Wali Kota Palu, Reny A Lamadjido menghadiri rangkaian akhir kegiatan Forum Smart City Nasional/Pemkot Palu

Palu

Kota Palu Sabet Penghargaan Pengembangan Smart City 2023
Yayasan Tanah Merdeka gelar dialog bersama sejumlah organisasi buruh, Selasa (28/11/2023)/hariansulteng

Palu

Jeritan Buruh di Morowali: Soroti Lemahnya Peran Wasnaker hingga Dominasi TKA
Eddy Djunaedi Mahyuddin/Instagram @eddy.djunaedi

Palu

Jelang Konferkot ke-IX, Eddy Djunaedi Siap Maju Jadi Calon Ketua AJI Palu
Basarnas Palu gelar bakti sosial penanaman pohon mangrove di Kelurahan Layanan, Kecamatan Palu Utara, Kota Palu, Jumat (4/2/2022) pagi/istimewa

Palu

Basarnas Palu Tanam 100 Pohon Mangrove Jelang HUT ke 50 Tahun
Kasubdit 3 Ditresnarkoba Polda Sulteng, Kompol Raden Real Mahendra (kanan)/Ist

Palu

Polisi Sebut Oknum Caleg di Palu Hanya Jadi Saksi di Kasus Penyelahgunaan Narkoba
Soft campaign jadi jurus influencer pendukung Anwar-Reny dekati anak muda/Ist

Palu

Soft Campaign Jadi Jurus Influencer Pendukung Anwar-Reny Dekati Anak Muda
Pemkot Palu rogoh kocek belasan juta bangun Patung Buaya di Kampung Nelayan/Ist

Palu

Jadi Pengingat Warga, Pemkot Palu Rogoh Kocek Belasan Juta Bangun Patung Buaya di Kampung Nelayan
Wakil Wali Kota Palu, Reny A Lamadjido secara simbolis melepas peserta fun run 5 km, Minggu (21/5/2023)/Pemkot Palu

Palu

Jelang Peluncuran Palu Sport Event, Reny Lamadjido Lepas Peserta Fun Run 5 Kilometer