Home / Donggala / Infrastruktur / Sulteng

Kamis, 27 Januari 2022 - 21:20 WIB

Pembangunan Jembatan Gantung Desa Polanto Jaya Donggala Rencananya Akan Selesai Tahun Ini

Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Ardin

Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Ardin

HARIANSULTENG, DONGGALA – Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Ardin menegaskan pembanguan jembatan gantung di Desa Polanto Jaya, Kecamatan Rio Pakava, Kabupaten Donggala akan terealisasi tahun ini.

“Sudah dua minggu kita berkoordinasi dengan masyarakat Polanto Jaya via telpon, bahwa jembatan gantung yang sekarang ini belum juga selesai akan tetap dilanjutkan,” ujar Ardin, Kamis (27/1/2022)

Ardin mengungkapkan, dirinya sangat sedih saat melihat langsung kondisi jembatan gantung tersebut.

Jembatan itu merupakan satu-satunya jalan penghubung ke desa yang lain.

“Warga Desa Polanto Jaya sangat berharap kepada Bupati Donggala Kasman Lassa agar pekerjaan jembatan jembatan gantung dilanjutkan tahun ini,” beber Ardin.

Ardin menjelaskan, keterlambatan  pembangunan jembatan gantung di Desa Polanto Jaya disebabkan beberapa hal.

Diantaranya ialah terkendala dengan cuaca hujan ekstrim.

Kemudian bahan baku yang dibutuhkan untuk pembangunan jembatan gantung itu.
Selain itu, pemilik kelapa sawit yang lahannya terpakai oleh pembangunan jembatan meminta ganti rugi.

Sedangkan pembangunan jembatan tidak memiliki biaya ganti rugi.

“Jadi, bukan tidak selesai. Pembagunan jembatan gantung memang ada kendala secara tehnis, dimana bahan untuk  pembangunan jembatan sudah tidak ada,” terangnya. (Jbr)

 

Share :

Baca Juga

PT PMS jalin kerja sama dengan Perpani Sulteng dan Sulsel/Ist

Sulteng

Bumikan Olahraga Panahan, PT PMS Jalin Kerja Sama dengan Perpani Sulteng dan Sulsel
Ahmad Ali boyong Kaesang Pangarep saat kampanye akbar di Parigi Moutong, Sabtu (9/11/2024)/Ist

Parigi Moutong

Boyong Kaesang Pangarep, Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri Kampanye Akbar di Parigi Moutong
Zulhas bersama sejumlah elite PAN berkunjung ke rumah Ahmad Ali di Kota Palu, Sabtu (23/11/2024)/Ist

Palu

Zulhas Tegaskan Kader PAN Wajib Menangkan Ahmad Ali di Pilgub Sulteng 2024
Satgas III Preventif Operasi Madago Raya meningkatkan patroli guna memcegah peredaran bahan berbahaya seperti senjata api, bahan peledak, dan bahan berbahaya lainnya di Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, Sabtu (14/12/2024)/Ist

Poso

Cegah Peredaran Senjata Api, Satgas III Preventif Gencarkan Razia di Poso
Wakil Wali Kota Palu, Reny A Lamadjido bersama tim gabungan melakukan peninjauan ke Pasar Inpres Manonda dan Pasar Masomba, Jumat pagi (13/12/2024)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Jamin Ketersediaan Bahan Pokok Jelang Natal dan Tahun Baru
Soft campaign jadi jurus influencer pendukung Anwar-Reny dekati anak muda/Ist

Palu

Soft Campaign Jadi Jurus Influencer Pendukung Anwar-Reny Dekati Anak Muda
BMKG Stasiun Meteorologi Mutiara Sis Aljufri Palu/hariansulteng

Sulteng

BMKG Sebut 46 Titik Panas di Sulteng Berpotensi Terus Bertambah
Kabidhumas Polda Sulteng, Kombes Djoko Wienartono/Ist

Donggala

Rugikan Negara Rp 1,8 Miliar, Polisi Tetapkan 2 Tersangka Kasus Dugaan Korupsi TTG Donggala