Home / Sigi

Minggu, 15 Oktober 2023 - 11:14 WIB

Mahasiswa UWN Bekali Ibu-Ibu PKK di Desa Kaleke Cara Olah Sampah Organik Jadi Biopot

Mahasiswa UWN bekali ibu-ibu PKK di Desa Kaleke cara olah sampah organik jadi biopot/Ist

Mahasiswa UWN bekali ibu-ibu PKK di Desa Kaleke cara olah sampah organik jadi biopot/Ist

HARIANSULTENG.COM, SIGI – Kelompok Program Kreatif Mahasiswa (PKM) Universitas Widya Nusantara (UWN) melakukan sosialisasi dan pelatihan cara mengolah sampah organik.

Kegiatan ini menyasar ibu-ibu kalangan Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) di Desa Kaleke, Kecamatan Dolo Barat, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah.

Dalam pelatihan ini, mahasiswa UWN Palu mengadakan praktik pembuatan biopot diagradable berbahan sampah organik.

Sosialisasi ini bertujuan untuk mengajarkan Ibu PKK dalam mengolah sampah organik dalam hal ini adalah jerami menjadi pot yang bernilai ekonomi.

Baca juga  Siap Kerahkan Alat Berat Pribadi untuk Bangun Jalan Pipikoro Sigi, Ahmad Ali: Ini Tentang Kemanusiaan

“Harapan kami pelatihan ini dapat menjadi jawaban permasalahan sampah organik dalam hal ini adalah jerami khususnta di desa Kaleke agar tidak hanya dibakar namun dapat dimanfaatkan sebagai bahan dasar pot yang dapat dipasarkan,” ujar Ketua Tim PKM UWN Palu, Fitri H Baropo, Minggu (15/10/2023).

Selaku Wakil Rektor III UWN Palu sekaligus dosen pendamping, Ahmil menyatakan mendukung penuh terhadap kegiatan pengabdian pada masyarakat yang dilakukan oleh mahasiswa.

Baca juga  Polisi Kantongi Identitas Terduga Pelaku Pembakaran Wanita di Sigi, Minta Segera Serahkan Diri

“”Kegiatan seperti ini tentunya pasti akan selalu kami dukung untuk peningkatan kapasitas Mahasiswa kami, apalagi hal ini sejalan dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian,” jelasnya.

Kegiatan pengabdian ini akan berlansung hingga November 2023 mendatang. Saat ini, tim PKM UWN Palj sedang fokus pada pendampingan untuk inovasi dan pemasaran produk agar kemudian menjadi sumber ekonomi baru bagi ibu-ibu PKK Desa Kaleke. (Adv)

Share :

Baca Juga

Kepolisian Resor (Porles) Sigi melakukan rekonstruksi kasus pembakaran wanita bernama Cici Triana (22), Jumat (28/7/2023)/hariansulteng

Sigi

BREAKING NEWS: Rekonstruksi Kasus Pembakaran Wanita di Desa Sidondo Sigi Belangsung 2 Jam

Sigi

Polres Sigi Gerebek Judi Sabung Ayam di Desa Watunonju
Akibat minum pencahayaan 3 mobil tabrak tugu yang berada di Kelurahan biromaru Kabupaten Sigi/irwan

Sigi

Dalam Semalam, 3 Mobil Tabrak Pembatas Jalan di Tugu Biromaru Sigi Akibat Minimnya Penerangan
Bupati Sigi, Mohamad Irwan Lapata hadiri pemaparan survei lapangan rencana pembangunan pembangkit listrik tenaga air (PLTA) Lariang, Selasa (23/5/2023)/hariansulteng

Sigi

Jamin Kemudahan Investasi, Bupati Sigi Wanti-wanti Jajarannya Tak Lakukan Pungli
Jubir Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri, Ruslan Sangadji (tengah)/Ist

Sigi

Viral Aksi Penari Erotis di Kampanye BerAmal, Jubir Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri Buka Suara
Polres Sigi gelar rekonstruksi kasus pembakaran wanita berusia 22 tahun, Jumat (28/7/2023)/hariansulteng

Sigi

Kejaksaan Segera Limpahkan Perkara Pembunuhan Wanita di Sidondo Sigi ke Pengadilan
Sejumlah penyintas bencana dan aktivis membentuk FPPM, Selasa (28/12/2021)/hariansulteng

Donggala

Korban Bencana Pasigala Gelar Aksi Akhir Tahun Besok, Beri Rapor Merah ke Pemerintah
Kasi Humas Polres Sigi, Iptu Nuim Hayat/Ist

Sigi

Polisi Tetapkan Oknum Pimpinan Ponpes di Sigi Jadi Tersangka Kasus Pencabulan Santri