Home / Palu

Sabtu, 22 April 2023 - 13:06 WIB

Hari Pertama Lebaran, Pembesuk Padati Rutan Kelas IIA Palu

Hari pertama lebaran, pembesuk padati Rutan Kelas IIA Palu, Sabtu (22/4/2023)/hariansulteng

Hari pertama lebaran, pembesuk padati Rutan Kelas IIA Palu, Sabtu (22/4/2023)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALURutan Kelas IIA Palu memberikan kesempatan kepada tahanan untuk bertemu keluarga di momen Idulfitri 1444 Hijriah.

Gedung penjara yang akrab disebut Rutan Maesa itu pertama kali membuka layanan kunjungan tatap muka saat lebaran setelah wabah pandemi Covid-19.

“Kunjungan tatap muka sudah pernah dilakukan. Namun untuk hari raya Idulfitri ini baru pertama kali setelah Covid-19, karena suasananya kan berbeda dibanding hari-hari biasa,” ujar Kepala Pengamanan Rutan Palu, I Wayan Wiranata.

Baca juga  Jatanras Polresta Palu Tangani 18 Laporan Polisi Selama Juli 2024, Amankan 20 Tersangka

Di hari pertama Idulfitri, Sabtu (22/4/2023), terlihat para keluarga warga binaan telah memadati Rutan Palu sesaat setelah salat id.

Para pembesuk diharuskan mengambil nomor antrean lebih dulu kemudian akan dipanggil oleh petugas rutan.

Pihak Rutan Palu membuka kunjungan tatap muka secara terbatas bagi setiap keluarga warga binaan pemasyarakatan (WBP).

Sebelum pengunjung bertemu dengan WBP, maka petugas akan melakukan penggeledahan badan dan barang secara ketat.

Baca juga  Masalah Lahan hingga Minimnya Laporan Penggunaan Energi Jadi Hambatan Pengembangan EBT di Sulteng

Wayan mengatakan, penggeledahan ini dilakukan gunamencegah masuknya barang-barang terlarang masuk ke Rutan Kelas IIA di Jalan Bali, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu.

Jadwal kunjungan tatap muka diberikan selama 3 hari lebaran mulai pukul 08.00 – 11.30 Wita dan dilanjutkan pukul 13.30 – 16.00 Wita.

“Karena banyaknya pengunjung saat lebaran, maka waktu besukan diberikan selama 15 menit. Pemeriksaan barang bawaan tetap dilakukan,” kata Wayan. (Bal)

Share :

Baca Juga

Area Office Head BAF Palu Irwan Purwanto menggelar program Corporate Social Responsibility (CSR) BAF Caring for Children di SD Imanuel Palu dan diterima oleh Hasnawati Larope Wakil Kepala Sekolah SD Imanuel Palu/istimewa

Palu

BAF Gelar Program CSR di 12 Daerah, Termasuk Kota Palu
Kapolresta Palu, Kombes Barliansyah menyisir Untad pascatawuran mahasiswa Fakultas Teknik vs Kehutanan, Rabu (31/5/2023)/hariansulteng

Palu

Pascatawuran Mahasiswa, Kapolresta Palu Sisir Area Fakultas Teknik dan Kehutanan Untad
Kabid Perdagangan Dalam Negeri Disperindag Sulteng, Donny Iwan Setiawan/hariansulteng

Palu

Ikut Diperiksa Soal Penimbunan 53 Ton Minyak Goreng, Ini Kata Kabid Disperindag Sulteng
Sekretaris Daerah Kota Palu, Irmayanti Pettalolo secara resmi membuka Pasar Ramadan 1446 Hijriah di Lapangan KONI Kota Palu Sabtu (01/03/2025)/Pemkot Palu

Palu

Irmayanti Pettalolo Buka Pasar Ramadan 1446 Hijriah di Lapangan KONI Palu
Puluhan massa tergabung dalam orang muda berisik (RADA BERISIK) melakukan demonstrasi di depan kantor Bawaslu Sulawesi Tengah (Sulteng), Senin (25/11/2024)/Ist

Palu

Bawaslu Sulteng Didesak Segera Tangkap Paslon yang Lakukan Praktik Politik Uang
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid tegur Direktur RSUD Anutapura usao terima keluhan warga soal pelayanan/Pemkot Palu

Palu

Wali Kota Palu Tegur Direktur RSUD Anutapura Buntut Keluhan Warga Terkait Buruknya Pelayanan
Polda Sulteng gelar rapat rencana pengamanan debat publik ketiga Pilgub Sulteng 2024, Jumat (8/11/2024)/Ist

Palu

Polisi Siapkan Rencana Pengamanan Debat Publik Ketiga Pilgub Sulteng
Pemkot Palu tambah kendaraan operasional patmor untuk Satpol PP dan Dishub/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Tambah Puluhan Kendaraan Operasional untuk Satpol PP dan Dinas Perhubungan