Home / Parigi Moutong

Selasa, 15 Februari 2022 - 07:05 WIB

Gubernur Sulteng Minta Kapolda Usut Tuntas Kasus Kematian Penolak Tambang di Parimo

Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura/Ist

Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura/Ist

HARIANSULTENG.COM, PARIMO – Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Rusdy Mastura menyikapi serius kasus tewasnya warga saat demo tolak tambang di Parigi Moutong (Parimo).

Pria akrab disapa Cudy itu meminta Kapolda Sulteng, Irjen Rudy Sufahriadi mengusut tuntas kasus tersebut.

“Kapolda saya minta tolong usut kasus ini. Kejadiannya tengah malam dan kita belum tahu ada yang menembak dan lain-lain,” kata Cudy saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (14/2/2022).

Baca juga  Pascademo Tolak Tambang Telan Korban, Polisi Pastikan Tinombo Selatan Tetap Aman

Mantan Wali Kota Palu dua periode itu menyatakan pihaknya tidak melarang masyarakat menggelar aksi unjuk rasa.

Namun ia menyarankan agar masyarakat mengutamakan dialog dalam menyuarakan suatu persoalan.

“Demo itu kalau aspirasi tidak diterima. Saya menerima aspirasi, kalau ada apa-apa sampaikan. Setiap hari saya melayani masyarakat di kantor ini,” ujar Cudy.

Baca juga  Disoraki Gubernur, Ahmad Ali Dicegat Warga saat Melintas di Desa Gio Barat Parimo

“Saya turut berdukacita dan memberikan bantuan dukungan kepada keluarga korban. Mungkin saya kirim lagi nanti tim menyampaikan belasungkawa,” tuturnya menambahkan.

Diketahui, demo warga Parimo menolak perusahaan tambang PT Trio Kencana berujung bentrok dengan aparat kepolisian, Sabtu (12/2/2022) malam.

Akibat bentrokan itu, seorang warga bernama Erfaldi (21) tewas karena diduga terkena tembakan di bagian dada. (Rmd)

Share :

Baca Juga

Peneliti IPB gelar konferensi pers di Palu terkait "Keberterimaan Sosial dan Persepsi Masyarakat terhadap Usaha Pertambangan serta Dampaknya", Rabu (27/4/2022)/hariansulteng

Parigi Moutong

Peneliti IPB Sebut Mayoritas Masyarakat Parimo Menolak Tambang PT Trio Kencana
BPOM sita ratusan produk kosmetik ilegal di Kota Palu dan Kabupaten Parigi Moutong/hariansulteng

Palu

Imbau Warga Waspada, BPOM Temukan Ratusan Kosmetik Ilegal di Palu dan Parigi Moutong
Basri saat menceritakan kakaknya meninggal dunia karena telat dibawa ke rumah sakit akibat ada unjuk rasa sambil memblokir jalan di Parimo/Ist

Parigi Moutong

Buntut Aksi Blokir Jalan di Parimo, Warga Meninggal karena Terhalang Dibawa ke RS
Aksi unjuk rasa dan pemblokiran Jl Trans Sulawesi, Kecamatan Tinombo Selatan, Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Sabtu (12/2/2022)/Ist

Parigi Moutong

Polisi Bantah Terima Pemberitahuan Saat Aksi Tolak Tambang di Tinombo Selatan
Direktur LBH Sulteng, Julianer (kanan) memperlihatkan foto tumpeng yang dibuat warga Parimo untuk menyambut Rusdy Mastura, Senin (21/2/2022)/hariansulteng

Parigi Moutong

Alasan Warga Blokir Jalan di Parimo, Kecewa Sudah Buat Tumpeng Tapi Cudy Tak Datang
Ilustrasi kekerasan seksual/Ist

Parigi Moutong

Polres Parimo Naikkan Kasus Dugaan Persetubuhan Anak di Bawah Umur ke Tahap Penyidikan
Bangkai babi dibuang ke sungai di Parigi Moutong/Ist

Parigi Moutong

Diduga Terjangkit Virus, Bangkai Babi Dibuang ke Sungai di Parigi Moutong
Asosiasi Petani Durian se Sulawesi Tengah (Sulteng) mentayarakan dukungan mereka kepada pasangan Rusdy Mastura (Cudy) dan Sulaiman Agusto Hambuako, Jumat (1/11/2024)/Ist

Parigi Moutong

Petani Durian Dukung Rusdy Mastura di Pilgub Sulteng 2024