Home / Palu

Minggu, 19 Maret 2023 - 23:34 WIB

Gelar Musyawarah Besar, Ketua Pordeo 83: Nunu yang Engkau Dengar Beda dengan yang Engkau Lihat

Porambanga To Dea Oge (Pordeo) 83 menggelar musyawarah besar (mubes) ke-2 di Cafe Pijakan samping Jembatan Lalove, Kota Palu, Minggu (19/3/2023)/Pemkot Palu

Porambanga To Dea Oge (Pordeo) 83 menggelar musyawarah besar (mubes) ke-2 di Cafe Pijakan samping Jembatan Lalove, Kota Palu, Minggu (19/3/2023)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Porambanga To Dea Oge (Pordeo) 83 menggelar musyawarah besar (mubes) ke-2 di Cafe Pijakan samping Jembatan Lalove, Kota Palu, Minggu (19/3/2023).

Kegiatan itu dibuka langsung Asisten I bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Kota Palu, Mohammad Rizal.

Mewakili Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid, Rizal menyampaikan apresiasi terselenggaranya Mubes Pordeo 83.

“Saya merasa bangga dan senang dapat hadir dalam acara ini, yang menjadi wadah bagi kita semua untuk saling berdiskusi dan berbagi ide demi kemajuan kota kita,” katanya.

Baca juga  Ahmad Ali dan Istri Jalan Kaki Nyoblos di TPS 14 Tanamodindi Palu

Menurutnya, musyawarah besar merupakan suatu ajang untuk memperkuat sinergi antara pemerintah, lembaga swasta dan masyarakat dalam memajukan kota

“Sudah seharusnya pemerintah mendampingi kegiatan-kegiatan kemasyarakatan. Silahkan bersinergi dengan organisasi perangkat daerah di lingkup Pemerintah Kota Palu,” ungkap Rizal.

Sementara itu, Ketua Umum Pordeo 83 Nunu, Hamdi Ali Djorimi menyampaikan bahwa organisasi yang dipimpinnya ini sudah ada sejak era 1980-an.

Dulu, katanya Pordeo berkepanjangan “Porotaka Tenggedeu” yang berkonotasi negatif bagi masyarakat Kota Palu.

“Seiring berjalannya waktu dan perkembangan zaman semakin modern, komunitas brandalan ini muncul kembali di tahun 2014 dengan tampilan yang signifikan,” ujar Hamdi.

Baca juga  Wakil Wali Kota Palu Ikuti Puncak Peringatan Hakordia Secara Virtual

Ia mengatakan, Pordeo 83 saat ini ingin sejajar dengan masyarakat banyak serta mendukung program pemerintah daerah dalam membangun mentalitas dan sumber daya manusia.

Di antaranya seperti sosial budaya, kemasyarakatan, olahraga, dan pemberdayaan ekonomi masyarakat kecil menengah serta menjadi pelopor perdamaian di Kota Palu khususnya di Kelurahan Nunu.

“Nunu yang engkau dengar berbeda dengan Nunu yang engkau lihat,” imbuhnya. (Mrj)

Share :

Baca Juga

Padi Reborn/Ist

Palu

Padi Reborn Hingga Penyanyi Andmesh Kamaleng Bakal Meriahkan HUT ke-44 Kota Palu

Palu

Petugas Rutan Kelas II A Palu Berhasil Gagalkan Penyelundupan Narkoba Untuk Napi
Peringatan Haul Guru Tua ke-51 tahun 2019 di Kompleks Alkhairaat, Jalan Sis Aljufri, Kelurahan Siranindi, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu/Ist

Palu

15 Ribu Warga Alkhairaat Akan Hadiri Haul Guru Tua ke-54 di Palu
Relawan Merah Putih (RMP) Indonesia menggelar orientasi organisasi melalui sekolah penggerak RMP angkatan satu/istimewa

Palu

RMP Indonesia Gelar Orentasi Organisasi Pengurus, Kenalkan Visi Misi Pada Anggotanya
Mahasiswa Untad gelar aksi spontanitas tolak revisi UU TNI, Selasa malam (18/3/2025)/Ist

Palu

Mahasiswa Untad Gelar Aksi Spontanitas Tolak Revisi UU TNI
Wakil Wali Kota Palu, Reny A Lamadjido menghadiri penandatanganan MoU SK Fungsi dan Status Jalan Daerah tahun 2023/Pemkot Palu

Palu

Reny Lamadjido Hadiri Penandatanganan MoU SK Fungsi dan Status Jalan Daerah 2023
Ilustrasi/Ist

Palu

Beredar Lagi Kasus Penculikan Anak di Kota Palu, Polisi Ingatkan Ancaman Penjara Bagi Penyebar Hoaks
KPU saat gelar debat publik perdana Pilgub Sulteng, Rabu (16/11/2024)/Ist

Palu

Polisi Bakal Amankan Lokasi Nobar Debat Publik Ketiga Pilgub Sulteng, Berikut Lokasinya