Home / Nasional

Minggu, 20 Maret 2022 - 00:44 WIB

Aktivis HAM Haris Azhar dan Fatia KontraS Jadi Tersangka Kasus Pencemaran Nama Baik Luhut

Aktivis HAM sekaligus Direktur Lokataru, Haris Azhar/Instagram @azharharis

Aktivis HAM sekaligus Direktur Lokataru, Haris Azhar/Instagram @azharharis

HARIANSULTENG.COM, NASIONAL – Aktivis Hak Asasi Manusia (HAM), Haris Azhar dan Koordinator KontraS, Fatia Maulidiyanti resmi ditetapkan sebagai tersangka.

Keduanya ditetapkan sebagai tersangka oleh polisi atas kasus dugaan pencemaran nama baik terhadap Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan.

Penetapan tersangka ini dibenarkan kuasa hukum Fatia Maulidiyanti, Julius Ibrani dalam konferensi pers secara virtual, Sabtu (19/3/2022).

Haris dan Fatia dijadwalkan akan menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya pada Senin (21/3/2022) mendatang.

Baca juga  Siap Beri Bantuan Hukum, Haris Azhar Dukung Pengungkapan Dugaan Korupsi di Untad

“Kemarin malam tanggal 18, Haris Azhar dan Fatia Maulidiyanti sebagai tersangka menerima surat panggilan Direskrimsus Polda Metro Jaya. Panggilan ditujukan untuk hari Senin tertanggal 21 Maret,” ungkap Julius.

Haris Azhar diperiksa polisi pada pukul 10.00 WIB kemudian dilanjutkan pemeriksaan terhadap Fatia Maulidiyanti pukul 14.00 WIB.

Baca juga  Cahaya Merah Muncul di Gunung Semeru Pasca Erupsi, Warga Istighfar Hingga Menangis

Diketahui, Luhut Binsar Pandjaitan melaporkan Haris dan Fatia terkait pencemaran nama baik terhadap dirinya.

Hal itu menyusul materi konten dalam video YouTube berjudul “Ada Lord Luhut di Balik Relasi Ekonomi-Ops Militer Intan Jaya!! Jenderal BIN Juga Ada” berisikan perbincangan antara Haris dan Fatia.

Dalam kanal YouTube milik Haris, keduanya membahas bisnis tambang di Papua dengan mengaitkan sejumlah nama termasuk Luhut. (Fkr)

Share :

Baca Juga

Elon Musk kenakan Batik Bomba asal Sulteng jadi pembicara di B20 Summit/Ist

Nasional

Elon Musk, CEO Tesla Sekaligus Orang Terkaya Dunia Kenakan Batik Sulteng Hadiri B20 Secara Virtual
Staf Khusus Menteri Ketenagakerjaan, Risharyudi Triwibowo/Ist

Nasional

Peringati Hari Buruh: Tingkatkan Keselamatan, Kesehatan dan Kompetensi Kerja
Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa/Ist

Nasional

Siap Bantu Autopsi Ulang Jenazah Brigadir J, Panglima TNI Jenderal Andika: Ini Misi Kemanusiaan
Menparekraf, Sandiaga Uno/Ist

Nasional

Sandiaga Uno Minta Maaf Tak Bisa Hadir pada Peringatan Haul Guru Tua ke-54 di Palu
Pratama Arhan/Instagram @pratamaarhan8

Nasional

Bakal Direnovasi, Begini Potret Rumah Pratama Arhan Berdinding Papan dan Berlantai Tanah
Kabag Penum Divisi Humas Polri, Kombes Gatot Repli Handoko/Humas Polri

Nasional

Tersangka Teroris MIT di Sulteng Usia 22 Tahun Menyerahkan Diri karena Ketakutan
Menkopolhukam Mahfud MD/Instagram @mohmahfudmd

Nasional

Papua Memanas, Mahmud Sebut Bakal Ada Demo Besar Usai Gubernur Lukas Enembe Jadi Tersangka
Pengamat politik Rocky Gerung/Instagram @rockygerungofficial

Nasional

Soroti Penjelasan Polisi Soal PT GNI, Rocky Gerung: Pelajari Dulu Faktor Struktural Baru Tuduh Ada Provokator